PELATIHAN TUTOR PSPA “ PENGEMBANGAN METODE PEMBELAJARAN FARMAKOTERAPI TERAPAN DAN COMPOUNDING-DISPENSING “

Program Studi Profesi Apoteker (PSPA) UNSOED mengadakan Pelatihan Tutor PSPA dengan tema “Pengembangan Metode Pembelajaran Farmakoterapi Terapan dan Compounding-Dispensing” pada tanggal 2 dan 9 April 2017. Sasaran dan target kegiatan adalah dosen pengampu mata kuliah dan calon tutor dalam Mata Kuliah Farmakoterapi Terapan serta Mata Kuliah Compounding Dispensing. Materi dari Pelatihan ini adalah Pengantar Metode Pembelajaran, Prinsip Dasar Tutorial dan Jenis-Jenis Metode Tutorial yang disampaikan oleh dr. Miko Ferine, M.Med.Ed, serta materi mengenai Tahapan dalam Problem Based Learning, Case Based Learning, serta Teknik tutorial yang disampaikan oleh dr. Madya Ardi Wicaksono, M.Si. Dalam pelatihan ini peserta harus membuat kasus yang nantinya didiskusikan bersama sehingga dapat digunakan untuk pembelajaran dengan metode tutorial.

  • Partner links